MAHASISWA UIN SUNAN KALIJAGA GELAR KKN DI PANTI ASUHAN SASANA KREATIF MANDIRI


KupasTV, Sleman - Untuk memenuhi salah satu kwajiban akademik dibidang Pengabdian Kepada Masyarakat. Puluhan mahasiswa/I UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta mengadakan kegiatan KKN (Konversi) bertempat di Panti Asuhan & Pondok Pesantren Sasana Kreatif Mandiri yang berlokasi di Sambilegilor, Maguwoharjo, Depok, Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta.

Pembukaan KKN dilaksanakan, Sabtu (15 Maret 2025) dihadiri para mahasiswa/I, pengurus dan pengasuh serta anak anak asuh panti asuhan Pimpinan Kyai Hari Wijaya, S.S.,M.Si.


Dalam sambutanya, Ketua Dewan Pembina Yayasan Panti Yatim Kreatif Mandiri Dr.H.C.R.Budi Ariyanto Surantono, S.Kom.,LL.M. berharap pelaksanaan KKN di Panti Asuhan Sasana Kreatif Mandiri berdampak nyata bagi anak anak asuh.

"Semoga kegiatan KKN ini tidak semata mata untuk menggugurkan kwajiban akademik. Namun juga memiliki dampak riil bagi perkembangan anak anak asuh kami", ungkap pria yang akrab dipanggil Ayah Ariyo ini.

Koordinator KKN Ahadian Zaky (Foto: Ist)


"Mulai hari ini kalian sudah menjadi bagian dari keluarga besar Sasana Kreatif Mandiri Sambilegi, silakan dampingi anak anak asuh dengan sepenuh hati dengan perhatian dan  kasih sayang. Karena pada dasarnya itulah kebutuhan mereka", imbuhnya.

Hal senada disampaikan Ketua Yayasan Panti Yatim Kreatif Mandiri Ir.Sutanto Purwanugraha saat memberikan pengarahan kepada mahasiswa/i KKN. Ia menekankan perlunya mengutamakan kualitas daripada kuantitas disamping menjalankan program program akademis.

"Kami berharap adik adik mahasiswa/i memiliki target riil terhadap perkembangan anak anak asuh kami selama menjalani masa KKN beberapa bulan kedepan ini dengan memperhatikan kebutuhan masing-masing anak", harap Ir.Sutanto.


Koordinator KKN, Ahadian Zaky menjelaskan bahwa KKN SAKITA UIN Sunan Kalijaga Angkatan 117 ini akan berlangsung selama 16 minggu dengan menjalankan sekitar 10 program utama.

KKN diikuti yang oleh mahasiswa/i dari berbagai Jurusan (khususnya mahasiswa Jurusan Ilmu Hadits Fakultas Usluhudin) semester IV dan VI diharapkan membawa Manfaat bagi kedua belah pihak. (*)





Posting Komentar

0 Komentar